Orientasi PPG Prajabatan Gelombang II Tahun 2022
December 12, 2022 2022-12-12 19:46Orientasi PPG Prajabatan Gelombang II Tahun 2022
Orientasi PPG Prajabatan Gelombang II Tahun 2022
Universitas PGRI Mahadewa Indonesia melaksanakan orientasi PPG Prajabatan pada hari Senin, 12 Desember 2022. Orientasi dihadri oleh Ketua Yayasan YPLP IKIP PGRI Bali, Rektor, Para Wakil Rektor, Panitia Harian Pelaksana PPG. Dr. I Wayan Sumandya, S.Pd., M.Pd selaku Kaprodi menyampaikan jumlah mahasiswa yang ditetapkan sebanyak 37 orang terdiri dari rumpun ilmi MIPA, Seni Budaya dan Bimbingan & Konseling. Perkuliahan ditempuh selama 2 semester dengan beban belajar 39 SKS. Pembelajaran didesain untuk menghubungkan pengetahuan dan keterampilan yang diperoleh baik dalam perkuliahan di kampus maupun praktik di sekolah. Berbagai pengalaman belajar Mahasiswa didesain untuk menumbuhkan kompetensi sebagai guru profesional. Dr. I Made Suarta, SH., M.Hum berpesan kepada mahasiswa silahkan ikuti perkuliahan dengan baik agar 37 orang yang ditetapkan diharapkan 37 orang bisa keluar membawa sertifikat pendidik. Selain itu, Ketua Yayasan YPLP IKIP PGRI Bali pada orientasi juga menyampaikan kepada peserat ordietasi secangggih apapun teknologi, peran guru tidak pernah tergantikan. Guru adalah seseorang yang patut digugu dan patut ditiru, jadi peserta PPG harus bersungguh-sungguh mengikuti perkuliahan teori maupun PPL di sekolah mitra agar benar-bnar menjadi guru profesional.